Cara Mengaktifkan Video Profil Facebook di HP Android

Menyikapi berbagai inovasi dari Twitter maupun Instagram yang bisa melakukan upload Video untuk dibagi ataupun animasi bergerak untuk dijadikan foto profil, saat ini foto profil facebook sudah bisa dirubah menjadi Video seperti yang sudah lama mereka umumkan beberapa waktu yang lalu. Akan tetapi masih banyak yang bertanya-tanya bagaimana caranya melakukan setting ataupun mengubah dari foto profil menjadi Video.


Sebetulnya caranya sangat mudah yaitu dengan menggunakan aplikasi android dan masuk ke akun facebook anda, kemudian ubah foto profil anda menjadi Video dengan durasi selama 7 detik. Dengan perubahan ini profil facebook anda menjadi jauh lebih menarik karena bisa dibuat dari beberapa buah foto yang menarik menjadi semacam slideshow atau animasi bergerak yang mewakili anda.



Inovasi ini menurut prediksi HdG Team kemungkinan sangat berpengaruh bagi beberapa akun yang dipakai untuk bisnis, karena kategori dan jenis bisnis serta produk ataupun jasa yang anda jual bisa sedikit terwakili oleh foto profil yang bergerak. Oleh karena itu bukan hanya logo yang bisa dipasang disana akan tetapi berupa untaian foto yang berisi informasi.

Sebagai salah satu contoh Video Profil Facebook 7 detik, yang sudah dirubah dari foto bisa dilihat pada profil berikut ini :

Yoga Regawa Indra | Buat Lencana Anda

Bagaimana Cara membuat Video Profil Facebook di HP Android atau Smartphone? Caranya sangatlah mudah anda bisa mengikuti langkah-langkah dan tips dari HdG Garut berikut ini :
  1. Buka Aplikasi HP Android kemudian buka halaman profil
  2. Tap pada foto profil kemudian pilih "Take a New Profil Video",  jika anda ingin langsung merekam Video menggunakan kamera HP atau upload Video bisa juga menggunakan Gallery Video yang sudah ada di ponsel anda.
Durasi Video bisa diedit dari beberapa koleksi milik anda menjadi sesuai dengan space yang disediakan oleh facebook yaitu selama 7 detik dan cara pemotongan videonya sangat mudah karena tinggal klik, saat ini sudah disediakan Video Crop yang otomatis muncul jika durasi video yang anda pilih terlalu panjang. Untuk memilih thumbail foto yang mewakili profil seperti thumbail (foto kecil di youtube) bisa dipilih sesuai keinginan.

Jika anda sudah mengaktifkan Video akan tetapi foto profil tidak bergerak, silahkan aktifkan dahulu "Video Auto Play" di FB kamu dan buat menjadi ON. Setelah sukses anda dan teman-teman anda akan bisa melihat halaman foto profil FB anda berubah menjadi video / gambara bergerak.

Untuk lebih detailnya kami persembahkan Video Cara Setting / Merubah Foto Profil Facebook menjadi Video Profil FB berikut ini :

Teramat mudah khan? tidak ada bedanya ketika anda memilih dan mengganti foto profil, hanya kali ini foto selfie anda bisa lebih banyak ditampilkan karena berbentuk Video Profil Facebook. FB terus melakukan inovasi baik untuk halaman Facebook yang semakin menarik untuk dijadikan toko ataupun  tempat bisnis, komunitas dan berbagai keperluan lainnya. Kali ini Video Profil Facebook sepertinya akan sangat menarik bagi para pengguna, dan sebagai pioneer publikasi dan sosialisasi pariwisata di Garut, HdG Team akan memberikan informasi tambahan mengenasi sosial media dan sosial networking yang bisa mendukung marketing bagi semua rekan sesama pelaku usaha wisata di Garut.

Hotel Tirtagangga Cipanas Garut

Salah satu tempat menginap dengan pelayanan profesional dan setting cukup baik adalah Hotel Tirta Gangga terletak di Jantung kawasan wisata cipanas yang paling popular di Kabupaten Garut. Dengan meninginap di hotel ini maka pengunjung dapat menikmati secara tuntas seluruh kawasan wisata di Cipanas Garut. Memiliki sumber air panas alami sendiri yang menyembur cukup besar di alirkan ke bak rendam dan kolam rendam.


Di hotel ini terdapat restoran berkapasitas 60 kursi dan cafetaria berkapasitas 30 kursi. Kedua restoran tersebut menyajikan masakan Indonesia, Cina, Eropa dan waktu operasi 24 jam. Tirtagangga mempunyai kolam renang, dikarenakan masih dalam satu naungan jika anda menginap di Hotel Mulih ka Desa mendapatkan tiket gratis untuk berenang di kolam renang air panas Tirtagangga Hot Spring.





Fasilitas lain yang tersedia adalah kolam rendam air panas aquamedic swimming pool yang terbentuk lingkaran berdiameter 4 m dan biasanya digunakan untuk berobat. Selain aquamedic swimming pool yang terdapat juga kolam renang air panas yang berukuran 10 x 4 m2. Di dekat kolam renang disediakan sebuah kafe untuk melayani pamakai kolam renang. Kolam renang tersebut biasanya digunakan oleh tamu hotel, tetapi dapat juga di gunakan oleh umum.

Hotel ini juga menyediakan fasilitas spa dan massage yang beroperasi 24 jam. Biasanya hal ini dilakukan dekat kolam rendam. Untuk lebih detailnya bisa dilihat dari video di bawah ini yang memang dalam setiap artikel HdG Team akan disertakan video yang sudah diwatermark agar para calon wisatawan bisa membayangkan lebih detail kondisi real di lapangan berbagai tempat wisata di Garut dan tempat menginap.

Hotel Suminar Garut

Sebuah Hotel"Hijau" di jantung Kota Garut, Hotel Suminar adalah titik awal yang sempurna untuk menjelajahi Garut. Berkonsep modern guest house, hotel ini sangat cocok untuk pebisnis maupun wisatawan, keduanya dapat menikmati fasiltas dan layanan hotel. 


Dapat ditemukan di hotel ini, yaitu restoran, tempat parkir yang luas, ruang keluarga, layanan kamar. Kamar tamu yang ditunjuk memiliki fitur shower, bath tub , meja tulis, balkon / teras, televisi. Pulihkan dari satu hari penuh tamasya dalam kenyamanan dan relaksasi di kamar Anda. Apa pun alasan Anda mengunjungi Garut, Hotel Suminar akan membuat Anda langsung merasa merasa seperti di rumah. 






Lokasi Hotel Suminar Tarogong Garut berdekatan dengan beberapa hotel bisnis sejenis seperti Hotel Paseban Garut, Azalea Hotel, dan Hotel Alamanda. Untuk selanjutnya kami akan memberikan informasi lokasi dan berbagai fasilitas di penginapan yang akan menjadi pilihan bagi anda yang sedang melakukan perjalanan bisnis dan berada tidak jauh dari pusat pemerintahan. 






Ada beberapa alternatif, dan selanjutnya untuk bayangan lebih detail kami sampaikan penggalan Video Hotel Suminar Garut dibawah ini. HdG Team tidak bekerja sama dengan Hotel ini, untuk kawasan seputar Tarogong yang merupakan kategori Hotel bisnis beberapa diantaranya yang bekerja sama dengan kami adalah Fave Hotel, Bintang Redannte dan Hotel Alamanda.

Mulih Ka Desa Hotel, Samarang, Indonesia

Hotel Mulih ka Desa berada di Jalan Raya Samarang Kamojang Jawa Barat, sudah beberapa kali HdG Team melaksanakan berbagai kegiatan disini, baik Paket Wisata Garut maupun reguler dan perorangan dan secara umum tempat ini mempunyai pelayanan yang cukup baik walaupun kondisinya tidak bisa dibandingkan dengan Kampung Sampireun ataupun Hotel Kamojang Green yang merupakan Resort di Daerah Kamojang yang satu arah dan jaraknya cukup dekat. 







Untuk melengkapi Daftar Hotel dan Penginapan di Garut yang kami publish, dikarenakan saat ini cukup banyak pemesanan dari BRI Karawang, BRI Cikarang, BRI Bogor, BRI Jakarta dan BRI Bandung kepada agen travel terpercaya CV Hotel di Garut dimana jumlah peserta cukup banyak antara 250, 300, 400, 500 dan 600 orang peserta sehingga dibutuhkan 2 sampai dengan 3 hotel yang dibooking all area serta idealnya didampingi oleh pemandu wisata paling berpengalaman HdG Team agar pelaksanaan acara bisa lebih terkoordinir dengan baik.







Di Mulih ka Desa dapat menikmati suasana pedesaan dan bila diperlukan dapat memesan kegiatan membacak sawah, agar anak -anak menikmati sensasi bermain di sawah lengkap dengan kerbau pembajak, atau sekedar jalan-jalan di pematang sawah. Tempat ini adalah sebuah penginapan dan rumah makan khas sunda daengan suasana pedesaan sunda jadul alias jaman  dahulu. Dengan dikelilingi sawah, balong berisi ikan dan gubuk-gubuk beratap rumbia dan bila malam suara kodok saling bersahutan.






Minggu depan rencananya akan ada dua Hotel di Garut yang dibooking oleh HdG untuk penyelenggaraan Outing Perusahaan di Garut, P.T Waskita & Wijaya Karya yang melaksanakan Family Gathering di Garut yang dengan tepat melakukan pemesanan melalui CV Hotel di Garut dan pendampingan Tour Leader di lapangan oleh HdG Team Trip Planner & Event Organizer. 

Dibutuhkan pengalaman dan team yang lengkap terutama agen travel lokal yang sudah terbiasa menangani berbagai perusahaan besar yang datang ke Garut seperti HdG, berbagai prepare dan persiapan sudah dilaksanakan dari jauh-jauh hari terutama untuk keep kamar / bungalow di recommended hotel yang agak sulit didapatkan kalau waktu terlalu mepet. 

Bukit Alamanda Resort

Hotel dengan View Kota Garut dengan pemandangan yang cukup memanjakan mata, berada benar-benar di bukit yang menyajikan bentang alam persawahan dan background kota Garut. Pada malam hari lampu-lampu di kota Garut akan kelihatan menjadi sensai tersendiri. Hotel ini berada di antara dua obyek wisata cipanas dan kawasan wisata cipanas dan kawasan pasirwangi . Berokasi di jalan Raya Garut Samarang km 3.





Tempat ini cukup nyaman dijadikan tempat menginap bagi anda yang akan beriwisata ke Darajat Garut, berada tidak jauh dari beberapa recommended resort seperti Kampung Sampireun dan Kamojang Green Hotel. Beberapa kali HdG Team melaksanakan berbagai kegiatan wisata di tempat ini kapasitas untuk tamu rombongan Outing Perusahaan di Garut kurang lebih 100 orang. Akan tetapi jika lebih dari seratus orang memang agak kurang nyaman karena hanya tersedia total kurang lebih 28 room.





Room yang tersedia berbagai macam dari mulai Anggrek Suite, Cathelia, Edelweiss, Alamanda, Akasia dan berbagai type lainnya yang akan kami bahas satu persata dalam postingan selanjutnya. Untuk yang menginginkan mendapatkan harga terbaik bisa mencoba untuk memesan Paket Wisata Bukit Alamanda dengan pendampingan dari HdG seperti yang bisa dilihat begitu banyak dokumentasi foto dan video kegiatannya.

Memang Resort di Garut mempunyai rate yang cukup tinggi, akan tetapi jika anda dan rombongan menginginkan mendapatkan harga yang terbaik paket wisata Garut sebetulnya tidaklah sulit. Panitia rombongan yang akan melaksanakan Touring, Outing dan Gathering bisa langsung menghubungi CV Hotel di Garut di alamat website www.hoteldigarut.net

Gathering / Outing Perusahaan di Garut

Outing Perusahaan di Garut dan juga Gathering sudah banyak dilakukan oleh HdG Team dengan berbagai pilihan tempat menginap baik di Villa, Hotel dan Penginapan di Garut maupun Rumah Sewa di Darajat dan berbagai tempat lainnya. Kali ini kami akan menyuguhkan salah satu pengalaman dari Tour Leader yang mendampingi Gathering Perusahaan di Garut, seperti kita ketahui hampir semua perusahaan swasta maupun goverment / pemerintahan yang melaksanakan Paket Meeting di Garut, Company Outing dan Family Gathering demi jaminan kepuasan dan harga terbaik dipastikan memesan melalui CV Hotel di Garut sebagai agen travel lokal terpercaya atau HdG Team Trip Planner & Event Organizer.






Kalo ngomongin kota Garut ga bakalan ada matinya deh! apalagi mgomongin wisatanya, Garut tuh tempat paling enak deh kalo buat liburan, tapi jangan salah selain enak buat dipake berlibur Garut juga bisa kok dipake buat gathering perusaan atau dipake tempat meeting tapi gak bakalan lengkap deh acara liburan, gathering atau metting mereka tanpa didampingi HDG Team (Trip Planer and Event Organizer). Begitu pula yang dilalukan oleh BPJS kesehatan Se-Jawa Barat pada tanggal 17-18 Desember 2015 kemaren, mereka mempercayakan acaranya kepada HDG Team, sekitar 170 orang pergawai BPJS kesehatan Se-Jawa Barat melakukan meeting sekaligus berlibur di kota Garut, tepatnya di area Cipanas Garut.  Danau Dariza, Sabda Alam, dan Banyu Alam menjadi tempat mereka menginap. Sekitar 15 crew HDG team yang menghandle acara tersebut.










Adapun kegiatan yang mereka lakukan selama di kota Garut yaitu :

Day 1
Registrasi Check in peserta BPJS di ketiga hotel dengan dibantu oleh Team HDG yang cantik2 dan ganteng2 tentunya, satu-satu peserta BPJS berdatangan dari berbagai daerah di Jawa Barat diantaranya BPJS distrik Bandung, Banjar, Purwakarta, Karawang, Garut, Tasik, Ciamis . registrasi dilakukan sekitar pukul 14.00-17.30, dan sekitar pukul 18.00 para peserta berkumpul di area restaurant Danau Dariza untuk makan malam, setelah melakukan makan malam mereka pun langsung ke tempat meeting room yang berada di atas lantai restaurant. Dengan di damping oleh MC yang tidak diragukan lagi kemampuannya MC paling cucoook di HDG team yaitu Dian Owel acra metting BPSJ pun dimulai, agar acra meeting nya tidak kaku live music pun disediakan oleh HDG Team, keren kan ?? hehe .. setelah pukul 22.00 acara meeting ditutup. Semua peserta kembali ke kamar hotelnya masing2 untuk sleeping beauty.

Day 2 
Sekitar pukul 06-00 semua crew bertugas untuk melakukan morning call ke setiap kamar hotel untuk mengingatkan ke peserta untuk bersarapan ria dan persiapan untuk tracking kampung Cipanas. Setelah semuanya selesai sarapan, semua peserta yang ingin mengikuti tracking dikondisikan berkumpul di area lobby Danau Dariza. Dikarenakan sebelum keberangkatan tracking ada peserta yang request jangan terlalu jauh maka kami crew langsung mengganti rute tracking yang telah direncanakan sebelumnya, tapi itu tidak akan merubah suasana keseruan tracking sih.. hehe  





Selama perjalanan tracking para peserta menikmati udara pagi desa cipanas sambil berselfie-selfie ria dan berfoto bersama oleh photographer professional kang cevi si unyu tea. Sekitar kurang lebih 30 menit melakukan tracking sampailah di kaki Gunung Guntur desa Cilopang, dengan suasana sejuk dan pemandangan gunung yang menakjubkan membuat rasa lelah para peserta seketika hilang, lebay dikit boleh dong .. hehe tidak lupa kegiatan wajib mereka yaitu selfie-selfie bersama  tak ketinggalan, setelah dirasa cukup selfie-selfienya kita pun bersiap pulang kembali ke hotel Danau Dariza untuk coffee break, setelah itu lanjut persiapan check out dan makan siang di Danau Dariza, sekitar jm 12.00 para peserta sudah berkumpul di area restautran untuk makan siang sebelum check out, yah tau sendiri perjalanan pulang ke rumah mereka masing2 kan lumayan jauh jadi perutnya mesti diisi dulu dong.. hehe  dan waktunya para peserta pulang pun tiba kami team HDG berpamitan.

Berikut ini kami sampaikan juga salah satu Video Dokumentasi Outing Perusahaan di Garut, dimana Otoritas Jasa Keuangan Jakarta menyelenggarakan Paket Wisata Garut dengan pendampingan dari HdG Team dengan memilih tempat menginap di Kampung Sampireun Garut.